Sabtu, 12 Februari 2011

Pelajaran Bahasa Inggris di SDN Samiran 2, Dukuh Pentongan


Dalam program Peduli Pendidikan, tim KKN Undip 2011 ikut serta dalam mengajar di SDN Samiran 2 yang berada di Dukuh Pentongan, Desa Samiran. SD ini adalah salah satu SD yang ada di dalam administrasi Desa Samiran selain SDN Selo 1.
Kegiatan yang dilakukan selama berada di SDN 2 Samiran adalah mengajar siswa dalam memperdalam dan menggunakan bahasa Inggris setiap hari Selasa jam 08.30 - 09.00. Kegiatan ini dilakukan untuk mendukung Desa Samiran sebagi desa wisata yang akrab dengan turis dalam negeri maupun manca negara. Selama ini, jika ada turis mancanegara, warga desa sering kesulitan dalam berkomunikasi dengan warga asing tersebut. Untuk itu, diperlukan adanya program pengajaran bahasa asing (terutama bahasa Inggris) untuk mempermudah komunikasi dengan turis mancanegara yang umumnya menguasai bahasa Inggris.

Target pembelajaran bahasa Inggris di SDN 2 Samiran adalah semua siswa dari kelas 1 sampai kelas 5 (siswa kelas 6 lebih difokuskan ke pelajaran yang diujikan dalam USBN). Silabus pelajaran bahasa Inggris ini dibagi menjadi dua kategori, yakni silabus 1 (untuk siswa kelas 1, 2, dan 3) dan silabus 2 (untuk siswa kelas 4 dan 5).
Adapun dalam silabus 1, pelajaran lebih menekankan pada pengenalan dan motivasi agar siswa senang belajar bahasa Inggris. Kegiatan yang dilakukan adalah penyebutan benda di sekitar menggunakan kata dalam bahasa Inggris. Sebagai contoh adalah saat siswa sedang berolahraga, selain diajari teknik olahraga yang baik, siswa juga diminta untuk menyebutkan benda menggunakan bahasa Inggris. Semisal menyebut "bola" dengan kata "ball", kata "tangan" dengan kata "hand", kata "umpan bola" dengan kata "pass", dan sebagainya. Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengakrabkan siswa dengan kata-kata dalam bahasa Inggris agar pembelajaran ke depannya lebih mudah.
Sedangkan silabus 2 lebih menekankan pada penghafalan kata dalam bahasa Inggris. Semisal nama binatang, nama benda di sekitar, nama tumbuhan, dan nama anggota tubuh. Selain itu, siswa juga diajarkan tata cara bicara dan etika dalam bahasa Inggris. Sebagai contoh, siswa diajak untuk memperkenalkan diri dan berbincang singkat menggunakan bahasa Inggris.
*  *  *  *  *  *  *  *  *
Kami berharap bahwa masyarakat Desa Samiran pada umumnya dan siswa SDN 2 Samiran pada khususnya, dapat tertarik dan merasa nyaman untuk belajar serta menggunakan bahasa Inggris. Hal tersebut berguna untuk mendukung program pemerintah dalam menerapkan Desa Samiran sebagai desa wisata yang menyambut dengan baik turis lokal maupun turis mencanegara. Dengan kemampuan berbahasa Inggris, warga dapat berkomunikasi dan menyambut turis mancanegara dengan baik dan diharapkan turis mancanegara tersebut akan betah singgah dan tinggal di Desa Samiran serta ada keinginan mengajak teman-teman mereka berkunjung ke Desa Wisata Samiran

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih telah menulis pesan, kritik, atau pendapat Anda di kotak komentar.

Didukung oleh: